Dandim Surabaya Timur Bersama Jajaranya Sumbangkan Darah di HUT Pomad Ke 76

    Dandim Surabaya Timur Bersama Jajaranya Sumbangkan Darah di HUT Pomad Ke 76

    SURABAYA - Dalam rangka menyambut peringatan HUT ke 76  Polisi Militer TNI AD (Pomad), Kodim 0831/Surabaya Timur bersama jajaranya mengikuti kegiatan donor darah bertempat di Aula Pomdam V/Brawijaya. Rabu (08/06/22)

    Kodim 0831/Surabaya Timur turut berpartisipasi dengan mengikutsertakan anggota Babinsa jajarannya untuk mengikuti donor darah.

    Komandan Kodim (Dandim) 0831/Surabaya Timur Kolonel Inf Yusan Riawan. S. I. P., M. Han menuturkan, kegiatan donor darah merupakan suatu tindakan yang mulia, karena setetes darah yang diberikan sangat berarti dan bermanfaat bagi kelangsungan hidup orang yang membutuhkannya.

    Dengan mendonorkan darah, menurutnya, berarti memberikan manfaat bukan hanya kepada penerima donor saja, namun bermanfaat juga bagi pendonornya.

    Setetes darah yang kita sumbangkan akan menyelamatkan nyawa seseorang. Untuk itu, sekecil apapun nilai kebaikan yang kita berikan kepada sesama pasti akan mendapatkan pahala dari Tuhan Yang Maha Esa, " tuturnya.

    Ia berharap, darah yang disumbangkan dapat berfungsi dan bermanfaat bagi orang lain yang membutuhkan, dan mengajak setiap warga masyarakat yang memenuhi syarat untuk bersedia mendonorkan darahnya, " tegas Dandim.

    SURABAYA
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Ketatalaksanaan Binter Semester I TA. 2022...

    Artikel Berikutnya

    Jaga Kesehatan dan Kebugaran Anggota Kodim...

    Berita terkait