SURABAYA - Pada hari Sabtu, 20 Juli 2024, Babinsa Kelurahan Rangkah dari Koramil 0831/02 Tambaksari, yaitu Serda Kholili dan Serda Abu Nawar, melaksanakan kegiatan Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara kepada Siswa/Siswi kelas VII SMA/SMK Tri Tunggal
Kegiatan ini merupakan bagian dari Masa Perkenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang diadakan di sekolah yang beralamat di Jalan Rangkah VI/55-57, Kelurahan Rangkah, Kecamatan Tambaksari.
Serda Kholili mengatakan, Sebanyak 170 pelajar dari kelas VII turut mengikuti kegiatan tersebut dengan penuh antusiasme.
Mereka mendapatkan pengetahuan yang sangat berharga mengenai kebangsaan dan pentingnya bela negara dalam membangun kesadaran dan semangat patriotisme di kalangan generasi muda.
Sebagai generasi penerus, kalian harus memahami dan mengamalkan nilai-nilai kebangsaan. Dengan begitu, kita bisa bersama-sama menjaga keutuhan NKRI, " ujar Babinsa dalam paparannya.
Kegiatan ini diharapkan dapat membekali para siswa dengan pengetahuan dan semangat kebangsaan yang kuat, sehingga mereka bisa menjadi generasi penerus yang siap menjaga dan memajukan Indonesia.
Selain itu, Serda Kholili juga menekankan pentingnya peran serta dalam upaya Bela Negara. Ia mengajak para siswa untuk terlibat aktif dalam kegiatan yang mendukung pertahanan negara, baik melalui organisasi kepemudaan, kegiatan sosial, maupun upaya menjaga lingkungan.